Wednesday, July 31, 2013

KAIJU - PARA MONSTER RAKSASA DARI JEPANG!

Bagi anda yang pernah atau suka menonton serial tv tokusatsu atau Sci-fi action Jepang seperti Ultraman atau film Godzilla, mungkin sudah tidak asing dengan istilah ini. "Kaiju", monster raksasa dengan kekuatan mahadashyat yang muncul begitu saja entah dari mana dan langsung memporak-porandakan apa saja yang ada di hadapannya...

Origin of the monsters...

Damn i'm fabolous!
Kaiju berasal dari bahasa Jepang yang berarti 'makhluk aneh', namun dalam terjemahan bahasa inggris lebih diartikan sebagai 'monster raksasa'. Ukuran mereka begitu besar bisa mencapai tinggi puluhan atau bahkan ratusan meter. Wujud mereka biasanya berupa hewan raksasa seperti reptil, serangga, dll. Beberapa ada juga yang berwujud sebagai makhluk mitologi atau mirip manusia. Bahkan ada juga yang memiliki wujud berupa benda mati atau peralatan yang hidup. Mereka selalu muncul tanpa diduga-duga, menyerang kota-kota besar di Jepang. Para kaiju terkadang juga menjadi anak buah dari penjahat yang lebih kuat yang memiliki kemampuan untuk mengendalikan mereka. 



Menghentian amukan mereka bukan perkara mudah, pasalnya selain memiliki kekuatan dan ukuran yang begitu besar, mereka seringklai memiliki kulit yang sulit ditembus atau pertahanan yang nyaris tak bisa dihancurkan oleh senjata biasa. Seringkali satu-satunya yang dapat menghentikan kaiju justru adalah kaiju lain. Iya, dalam beberapa film digambarkan bagaimana para monster ini saling bertarung satu sama lain. Dampaknya? Jangan ditanya, sekali tumbang atau terdorong saja beberapa gedung bisa hancur. Pertarungan kolosal ini umum terjadi terutama di film-film Godzilla. Dalam serial-serial tokusatsu, seringkali terdapat skuad / pasukan khusus dengan kemampuan persenjataan yang cukup kuat untuk menghalau atau bahkan menghabisi kaiju. Dan tentu saja ada bantuan dari beberapa "pahlawan raksasa".

"You come to the wrong neighbourhood motherfucker!"

PENGHANCUR ATAU PAHLAWAN?

Kaiju cenderung bertindak sebagai 'kekuatan alam', dimana mereka hanya menghancurkan segala yang ada di hadapannya tanpa intelejensi dan berdasar pada insting semata. Namun tidak selalu demikian ada beberapa kondisi dimana Kaiju mampu berpikir secara aktif untuk menghancurkan atau bahkan menyelamatkan umat manusia. Contoh yang paling terkenal, Godzilla. Sang 'raja' kaiju ini sudah muncul sebagai pahlawan, penjahat, dan kekuatan alam dalam serial filmnya. Bila menjadi penjahat / kekuatan alam, maka bisa dipastikan kota-kota akan dihancurkan dan korban jiwa bakal berjatuhan akibat keganasannya. Tapi sebagai pahlawan, biasanya terjadi manakala godzilla dan manusia menghadapi musuh yang sama.


Serial tokusatsu Jepang juga seringkali menggambarkan kaiju sebagai monster yang berhati lembut namun salah dimengerti. Mereka ini benar-benar baik dan memang ingin menolong manusia dan berteman dengan mereka.

HALL OF FAME 

GODZILLA

Sang raja monster, dengan tinggi 50-100 m dan berat mencapai 60.000 ton. Bila ukuran dan perilaku buruknya tidak cukup membuatmu terkesan. Jangan lupa dia punya nafas nuklir yang bisa menghancurkan segalanya!

GAMERA

Monster kura-kura ciptaan Daiei Motion Picture (sekarang dimiliki Kadokawa Pictures), awalnya diciptakan sebagai rival bagi godzilla ciptaan Toho Pictures. Gamera mampu berjalan dengan kedua kaki belakangnya, mampu menciptakan nafas api, dan bisa memanipulasi suatu benda dengan kaki depannya. Dan ia juga bisa terbang

RODAN
Rodan adalah seekor monster berwujud pterodactly raksasa. Tingginya mencapai 100 m, berat 30,000 ton dan rantang sayap 200 m. Rodan digambarkan sebagai kawan dari godzilla, namun tidak jarang juga sebagai musuh dari sang raja monster. Rodan digambarkan sebagai monster trban yang sangat kuat, bahkan dalam kecepatan penuh mampu menerjang godzilla sampai ia tumbang.

MOTHRA
Sekilas monster berwujud ngengat ini tidak begitu mengerikan, tapi jangan salah, dia sudah beberapa kali mengalahkan godzilla dalam pertempuran! Iya, mothra adalah salah satu kaiju terkuat dalam sejarah film jepang. Ia sebenarnya tidak memiliki niat jahat atau keinginan menghancurkan, ia hanya akan melakukan itu bila pulau kelahirannya terancam atau sebagai pertahanan diri. Ia juga memiliki kekuatan telepati yang membuatnya mampu berkomunikasi dengan manusia sekalipun.

KING GHIDORAH
 Si monster berkepala tiga, king ghidorah adalah satu lagi kandidat makhluk kaiju terkuat. Ia mampu menyerang dengan nafas energi atau panas yang dashyat. Dan ditambah lagi dengan ukurannya yang kolosal. Ia beberapa kali bertarung dengan godzilla dalam filmnya dan ia bisa dikatakan sebagai musuh bebuyutan sang raja monster tersebut.

MECHAGODZILLA
Peniru mekanik dari godzilla. Ia bahkan mampu menciptakan nafas penghancur mirip seperti godzilla, ditambah lagi ia memiliki kemampuan menembakkan misil dan perisai metal yang sulit dihancurkan. Mechagodzilla juga mendapat popularitas yang cukup tinggi diantara para kaiju ciptaan toho.

No comments: