Friday, January 3, 2014

2014 FILM - SEKUEL RUROUNI KENSHIN LIVE ACTION - THE GREAT KYOTO FIRE & THE LEGEND ENDS SEGERA DIRILIS !

Pasti banyak dari kita yang sudah akrab dengan serial anime Samurai X bukan? Serial anime dengan judul asli Rurouni Kenshin (Kenshin sang Pengembara) yang awalnya dirilis pada tahun 90'an ini merupakan salah satu anime / manga paling terkenal sepanjang masa dan sampai sekarang masih dianggap sebagai salah satu yang terbaik. Pada tahun 2012 yang lalu Rurouni Kenshin mendapatkan adaptasi live-action pertamanya, dan tahun ini 2 sekuel yang dirilis secara berbarengan segera siap untuk kita saksikan. Penasaran berikut sekilas informasinya!

Rurouni Kenshin - the Great Kyoto Fire & the Legend Ends

Sebelumnya Warner Bros telah mengumumkan mengenai akan adanya sekuel dari adaptasi live-action Rurouni Kenshin yang sukses di pasaran baik Jepang maupun internasional. Lanjutan film ini akan diadaptasi dari kisah manga/anime yang dikenal sebagai Kyoto arc. Mengingat porsi cerita yang disajikan dalam Kyoto arc jauh lebih besar, maka pihak produser memutuskan untuk membagi film ini menjadi 2 bagian dengan bagian pertama berjudul "The Great Kyoto Fire" (Kyoto Taika-Hen) dan "The Legend Ends" (Densetsu no Saigo-Hen). Bagian pertama akan dirilis pada Agustus 2014, dan kelanjutannya akan dirilis pada September 2014. Iya, mengingat keterkaitan antar part I dan part II sangat erat, maka mereka melakukan shootingnya secara back to back agar rilis kedua film itu bisa berbarengan dan kita tidak perlu penasaran menunggu bagaimana akhir kisah dari film dua bagian tersebut.

Trailer

Musuh Terkuat

Shishio Makoto dan pasukan elitnya, Juupongatana

"Pada akhirnya, hanya yang terkuat yang dapat bertahan hidup di dunia ini. Bila kau kuat, kau akan hidup. Bila kau lemah, kau akan mati"

~ Shishio Makoto

Dalam film sebelumnya dikisahkan tentang bagaimana Himura Kenshin, seorang mantan pembantai atau Hitokiri, memutuskan untuk berhenti dari kehidupannya sebagai pembunuh dan menjadi seorang pengembara dan berjuang untuk menjaga kedamaian. Kini ia menetap dan memulai hidup barunya di sebuah dojo, bersama dengan asisten dojo tersebut sekaligus gadis yang perlahan mulai ia cintai Kaoru Kamiya. Bersama mereka tinggal pula murid Kaoru yang bernama Myojin Yahiko, seorang mantan petarung jalanan Sanosuke Sagara, dan dokter yang sebelumnnya merupakan pembuat opium Megumi Takani. Selama beberapa waktu mereka hidup bersama dengan tenang dan menikmati kehidupan sehari-hari yang tentram. Tapi semua dalam sekejap akan segera berubah.

"Menjalankan suatu pemerintahan lebih sulit daripada menggulingkan sebuah pemerintahan, Himura" ~ Toshimichi Okubo
Semua berawal dari datangnya mantan atasan Kenshin Tosimichi Okubo, yang kini menjadi menteri dalam negeri Jepang yang menginformasikan tentang adanya seseorang yang berencana untuk melakukan pemberontakan terhadap pemerintah dan mengambil alih kekuasaan di Jepang. Orang itu adalah mantan Hitokiri yang dulunya membantu pembunuhan berencana orang-orang tertentu pada masa revolusi Jepang. Ia adalah Shishio Makoto. Karena mengetahui terlalu banyak soal rahasia pemerintah, Shishio dieksekusi dengan cara dibakar hidup-hidup agar rahasia gelap pemerintah tidak terbongkar. Namun Shishio berhasil bertahan hidup dan kini telah mengumpulkan pasukan yang siap untuk mengambil alih Jepang, sebagai pembalasan dendamnya atas pemerintah Meiji yang berkuasa di Jepang. Bila berhasil, Shishio berencana menjadikan Jepang sebagai sebuah negara dimana "hanya yang terkuat yang boleh hidup", dengan cara menciptakan sebuah rezim yang penuh kekacauan dan kekejaman, tanpa perduli pada rakyat. Satu-satunya yang bisa menghentikan ambisi gila Shishio tidak lain adalah Kenshin.

Namun ada satu masalah, satu-satunya cara bagi Kenshin agar bisa mengimbangi kekuatan Shishio adalah dengan kembali menjadi seorang Hitokiri / Pembantai yang kejam agar bisa membunuh Shishio. Tapi bila ia melakukan hal tersebut, maka bisa dipastikan Kenshin akan kehilangan dirinya dan teman-temannya, dan juga semua perasaannya pada Kaoru. Kenshin harus membuat pilihan sulit antara menyelamatkan negaranya atau tetap bersama teman-teman dan wanita yang dicintainya.

10 Pendekar Terkuat

"Bila anda tidak ingin berakhir seperti itu, sebaiknya anda tidak berurusan dengan tuan Shishio, tuan Himura" ~ Seta Sojiro
Situasi bertambah buruk bagi Kenshin, setelah mengetahui tidak lama setelah itu, Okubo terbunuh oleh salah satu anak buah Shishio yang bernama Seta Sojiro. Kematian Okubo telak mengguncang Kenshin, selain karena ia memandang Okubo sebagai figur yang terhormat ia juga tahu bahwa tanpa Okubo situasi Jepang akan bertambah kacau. Pada akhirnya ia terpaksa meninggalkan Tokyo dan pergi menuju Kyoto untuk menghadapi Shishio dan pasukannya, masih dengan kebimbangan mengenai keputusan yang harus ia ambil.

Selain menciptakan pasukannya sendiri, Shishio rupanya juga telah mengumpulkan 10 pendekar terkuat di Jepang, yang menjadi pasukan elitnya yakni Juupongatana. Pasukan elit tersebut terdiri dari Seta Sojiro dengan kemampuan bergerak secepat kilat, Anji seorang mantan pendeta dengan ilmu bela diri yang mematikan, Usui pendekar buta yang kejam dengan pendengaran super, Kamatari seorang waria bersenjatakan sabit raksasa, Iwanbo pria gendut dan bodoh namun dengan kekuatan besar, Hoji ahli strategi Shishio yang merupakan pengikutnya yang paling setia, Henya pendekar dengan kemampuan mengendalikan sayap mekanik dan dapat terbang diatas musuh, Saizuchi pria tua licik yang mengandalkan kekuatan dashyat partnernya yang berukuran raksasa Fuji, dan yang terakhir adalah Cho seorang pemburu pedang yang nantinya akan mengincar Kenshin. 

 
Aoshi Shinomori dan Okina
Untungnya Kenshin tidak sendiri, ia ditemani oleh mantan rivalnya yang kini menjadi anggota kepolisian Jepang Saito Hajime dan sahabatnya sang bekas petarung jalanan Sanosuke Sagara. Film ini juga akan memperkenalkan pasukan ninja elit Oniwanbanshu, dan seorang gadis yang merupakan salah satu anggotanya yang bernama Makimachi Misao dan seorang kakek yang merupakan pemimpin Oniwanbanshu di Kyoto yang bernama Okina, yang turut membantu Kenshin dalam menghadapi Shishio. Selain tu tokoh baru lainnya yang diperkenalkan dalam sekuel ini adalah Aoshi Shinomori, mantan komandan Oniwanbanshu yang bergabung dengan pasukan Shishio. Aoshi rupanya juga mengincar Kenshin karena menginginkan gelar sebagai pendekar terkuat demi rekan-rekannya yang telah gugur.  

Cast

  • Takeru Sato - Kenshin Himura
  • Tatsuya Fujiwara - Makoto Shishio
  • Emi Takei - Kaoru Kamiya
  • Yu Aoi - Megumi Takani
  • Munetaka Aoki - Sanosuke Sagara
  • Yosuke Eguchi - Hajime Saito
  • Yusuke Iseya - Aoshi Shinomori
  • Ryunosuke Kamiki - Soujiro Seta
  • Min Tanaka - Okina
  • Kazufumi Miyazawa - Toshimichi Okubo
  • Yukiyoshi Ozawa - Ito Hirobumi
  • Kaito Oyagi - Yahiko Myojin
  • Maryjun Takahashi - Yumi Komagata
  • Ryosuke Miura - Cho Sawagejo
  • Tao Tsuchiya - Misao Makimach
  • Kenichi Takito - Hoji Sadojima
  • Tomomi Maruyama - Anji Yukyuzan
  • Mitsu Murata - Usui Uonuma
  • Hiroko Yashiki - Kamatari Honjo
  • Kentaro Shimazu - Saizuchi
  • Kota Yamaguchi - Fuji

Bisakah Kenshin mengakhiri ambisi Shishio, ataukah Jepang akan jatuh ke tangan sang monster pembalas dendam tersebut? Jawabannya baru akan bisa kita saksikan Agustus dan September nanti, jadi sabar dulu ya! :)

No comments: